Cari Blog Ini

Senin, 21 Februari 2011

Bikin Air Putih Bersih dan Sehat Lebih Nikmat

Bagi banyak orang,minum air putih 8 gelas sehari (bahkan lebih) sudah jadi kebiasaan. Bagi orang yang lain,minum air putih bisa begitu menyiksa.Ada yang merasa mual ketika langsung meminum segelas air putih,ada pula yang memang lebih suka minum teh atau minuman berwarna lainnya.
Untuk Anda yang ingin bertekad membiasakan Minum Air Putih,ada cara untuk membuat Air Putih menjadi lebih "SEGAR" saat diminum.
Berikut beberapa cara yang bisa Anda pakai :

1. Atur Panas-Dinginnya
Memang ada orang yang lebih suka Air Putih hangat,namun air dingin memang masih jadi selera terbanyak. Anda tak harus membeli air mineral kemasan yang hanya didistribusikan di hotel-hotel untuk mendapatkan air yang rasanya lebih nikmat.Bahkan banyak yang mengatakan bahwa air yang disimpan dalam kendi lebih terasa segar daripada air yang disimpan di kulkas.Jika tak ada kendi,simpan saja Pitcher Air Putih ke dalam Lemari Es.

2. Saring Airnya
Ada beberapa produk penyimpan air yang dilengkapi sistem penyaringan.Sistem ini akan mengurangi Endapan,Parasit,rasa Klorin dan aroma kurang sedap dari air keran.

3. Murnikan Airnya
Bila ada uang lebih,Anda bisa membeli Pitcher dengan Water-Purifer.Sistem pemurnian air ini adalah menyaring air keran biasa (yang sudah dimasak) menjadi air minum murni yang jernih dan bersih.

4. Tambahkan Flavor
Air putih biasa mungkin akan membosankan.Tetapi bila membeli produk air mineral dengan cita rasa jeruk atau strawberry,kadang-kadang rasanya justru seperti sirup.Yang enak adalah menambahkan perasan buah segar ke dalam air putih,seperti perasan sitrun,jeruk nipis,timun atau ceri.

5. Tambahkan Es Batu BerAroma
Sebagai finishing, cemplungkan beberapa Es batu di sana. Es batu di sini bukan Es Batu biasa. Anda bisa membekukan air perasan jeruk ke dalam cetakan Es, lalu menyimpannya di freezer. Setelah jadi Es, masukkan ke dalam gelas air putih Anda. Segar ...!!

AIR PUTIH BERSIH dan SEHAT akan MENAMBAH DAYA KONSENTRASI ANDA

Hilang Konsentrasi, Segera Minum Air Putih ... !!
Semakin banyak gerak, kebutuhan air akan lebih banyak.
Anda sering marah-marah, kehilangan konsentrasi, atau keletihan di siang hari? Jangan mencari kambing hitam dulu. Cobalah istirahat sejenak, lalu minum air putih. Semoga keletihan dan kehilangan konsentrasi bisa pulih. Pasalnya, Anda mungkin hanya mengalami dehidrasi.
Selama satu hari, orang dewasa memerlukan sekitar 2 liter air atau 8-10 gelas. Jika kebutuhan itu tidak terpenuhi, akan muncul beberapa gejala, dari yang ringan sampai berat. Jika dehidrasi terus diabaikan, akan mengalami pingsan bahkan kematian.
"Ketika muncul rasa haus, harus segera minum. Kalau dibiarkan, tidak timbul rasa haus lagi yang itu berarti  menjadi dehidrasi berat. Tubuh telah gagal dalam mengatasi cairan tubuh sehingga bisa mengakibatkan kesadaran terus menurun," papar Dr dr Luciana Sutanto, MS, SpGK, dalam talkshow "Waspadai Dampak Dehidrasi Ringan Terutama terhadap Tingkat Kinerja, Kognitif, dan Mood", yang diadakan oleh Perhimpunan Dokter Gizi Medik, beberapa waktu lalu.
Kekurangan air adalah salah satu penyebab keletihan. Hanya diperlukan penurunan dehidrasi atau kehilangan cairan tubuh 2 persen untuk memperlambat ingatan atau kehilangan fokus pikiran, kesulitan menghitung, membaca, dan memilah pekerjaan. Kekurangan air menyebabkan jantung berdetak lebih cepat sehingga membuat tubuh menjadi lebih cepat lelah. Bahkan, tubuh kekurangan air 1 persen saja sudah menyebabkan gangguan mood.
Secara umum, kekurangan air 2-3 persen akan meningkatkan suhu tubuh, rasa haus, dan gangguan stamina. Jika terus diabaikan hingga kekurangan mencapai 4 persen dapat menurunkan kemampuan fisik sebanyak 25 persen. Akan mengalami pingsan bila kadar air tubuh berkurang sampai 7 persen.
Studi terbaru yang dilakukan Lawrence Armstrong, PhD, tahun 2010 menyimpulkan bahwa wanita lebih rentan (tingkat dehidrasi 1,3 persen) terhadap dampak negatif dehidrasi pada kinerja, kognitif, dan mood, dibandingkan dengan pria (tingkat dehidrasi 1,5 persen). Dari penelitian tersebut, wanita lebih rentan mengalami gangguan akibat dehidrasi ketimbang pria.
Menurut Dr dr Saptawati Bardosono, MSc, di kesempatan yang sama, tubuh wanita memang lebih sensitif terhadap dehidrasi dibandingkan dengan pria karena komposisi tubuhnya yang berbeda. Otot wanita lebih sedikit, tetapi lemak lebih banyak. Begitu juga hormonalnya lebih banyak sehingga lebih sensitif. Ketika cairan terhadap tubuh berkurang, akan mudah terpengaruh sehingga dampak dehidrasi pun lebih cepat muncul.
Dr Luciana menambahkan, haus merupakan tanda bahwa tubuh sudah mengalami kekurangan cairan. Ia menyarankan agar jangan selalu membiarkan tubuh terus-menerus merasakan haus. Akan lebih baik apabila belum terasa haus sudah minum, mengingat jumlah air yang harus diminum adalah dua liter. Semakin banyak gerak, kebutuhan air akan lebih banyak.
Anak-anak membutuhkan air lebih banyak daripada orang dewasa. Jika dirata-rata, kebutuhan anak-anak akan cairan sebanyak 100 ml per berat badan (BB), sementara orang dewasa (25-55 tahun) kebutuhan airnya 35 ml/BB.
"Sangat penting mengajarkan anak-anak untuk minum secara teratur sebelum merasa haus.Pasalnya,tubuh anak-anak belum sempurna berkeringat agar dapat mengatur suhu badannya, terlebih saat mereka aktif bermain. Ketika mereka minta minum, berarti mereka sudah mengalami dehidrasi.
Beberapa penyakit bisa muncul akibat kurangnya cairan. Khususnya pada risiko kencing batu dan infeksi saluran kencing, kanker usus besar, dan saluran kencing, konstipasi (sembelit), obesitas pada anak dan remaja, hipertensi, dan trombaemboli vena, penyakit jantung koroner,dan prolaps katup mitral jantung, stroke pembuluh darah otak, glaukoma, terganggunya fungsi kelenjar ludah,serta gangguan kesehatan lansia secara umum.
Pada umumnya, selain faktor lain, misalnya pada penyakit jantung koroner, kurangnya cairan yang masuk akan menyebabkan volume darah menjadi kental. Darah yang lebih kental akan menyebabkan aliran darah tidak lancar sehingga memunculkan endapan-endapan di dinding pembuluh darah yang bisa menyumbat aliran darah ke jantung. Kalau sudah begitu, Anda bisa terkena serangan jantung. Dengan mengonsumsi air yang cukup, selain terhindar dari dehidrasi, juga akan membantu tubuh tetap sehat.

AIR PUTIH BERSIH dan SEHAT

 Membiasakan Minum Air Putih Bersih dan Sehat ...

Air putih akan memulihkan energi Anda.

Barangkali sudah sejak duduk di bangku SD kita tahu bahwa kita harus minum air putih setidaknya 8 gelas sehari. Minum banyak air putih memberikan banyak manfaat: dari mencegah dehidrasi, memberikan energi, hingga membuat kulit wajah segar dan halus. Namun banyak dari kita yang belum membiasakan diri memenuhi kebutuhan air minum sebanyak yang dianjurkan. Memang kita minum 8 gelas, tetapi bukan air putih, melainkan air teh, air kopi, air soda, dan lain sebagainya.
Banyak alasan yang kita lontarkan mengenai kebiasaan minum air putih ini. Dari rasa mual jika terlalu banyak minum, perut kembung, tidak sempat, hingga tidak suka. Namun sebelum berbagai penyakit datang menghampiri Anda, sebaiknya segera ubah kebiasaan buruk ini.
Mulailah minum air putih sebagai kebiasaan baru Anda. Ini yang dapat Anda lakukan:

1.Buat hal ini sebagai ritual pagi hari. Banyak di antara kita yang terbangun dalam keadaan dehidrasi. Karena itu hal pertama yang perlu Anda lakukan sebelum melakukan hal lain adalah minum dua gelas air putih. Jika Anda sudah biasa melakukannya di pagi hari, hal ini akan terus berlanjut hingga sisa hari.

2.Tambahkan lemon, bila Anda merasa mual minum dua gelas air berturutan. Peras air lemon ke dalam air minum. Bila Anda sedang makan restoran, minta pelayan untuk menyediakan air minum dengan potongan jeruk nipis. Jangan khawatir, kebanyakan restoran punya persediaan jeruk nipis, kok.

3. Lihat air seni Anda. Jika bening, artinya Anda sudah cukup minum air putih. Jika warnanya kuning gelap, itu tanda bahwa Anda mengalami dehidrasi.

4. Pikirkan betapa segarnya wajah Anda jika minum cukup air. Tidak peduli berapa jauh korelasi antara minum banyak air putih dengan kulit yang halus berkilau, anggap saja memang demikian pengaruhnya. Kalau tidak percaya, coba lihat bagaimana penampilan teman-teman Anda yang dikenal rajin minum air putih.

5. Jika Anda merasa ingin minum sesuatu yang panas, seperti teh atau kopi panas, coba minum air hangat (atau yang cenderung sedikit panas). Awalnya Anda mungkin merasa aneh, namun jika sudah terbiasa, Anda bahkan akan lebih nyaman dengan air hangat daripada air dingin. Lagipula, teh dan kopi mengandung kafein yang dapat meningkatkan keinginan untuk buang air kecil. Imbangi dengan minum lebih banyak air putih.

6. Saat Anda tak tahan untuk ngemil, segera minum air putih. Kadang-kadang rasa lapar adalah rasa haus yang diterjemahkan sebagai lapar. Minum secangkir atau dua cangkir air putih akan membuat Anda cukup kenyang.

7. Lakukan perlahan-lahan. Jangan berharap mengubah kebiasaan Anda, dari minum satu gelas saja sehari menjadi delapan gelas dalam sehari. Mulailah dengan segelas air di pagi hari, dan segelas lagi di malam hari. Tambahkan jumlah tersebut setiap hari.

8. Pikirkan bahwa memilih air putih di restoran jauh lebih murah daripada kopi, jus, atau teh tarik. Di warung, Anda bahkan akan diberikan air putih gratis.

9. Selalu letakkan segelas air putih di dekat tempat Anda bekerja. Hal ini akan memberikan Anda kebiasaan untuk menyeruputnya ketika Anda butuh melakukan sesuatu dengan tangan Anda, atau sedang berpikir keras.